Rekomendasi Restoran Fine Dining Terbaik di Bandung
Cuaca yang sejuk di Bandung telah menjadikan kota ini sebagai tujuan populer dalam menikmati akhir pekan anda bersama orang tersayang. Tentunya mengunjungi kota Bandung adalah sebuah kesempatan besar untuk menikmati berbagai sajian kuliner yang menakjubkan. Banyak restoran fine dining yang bisa anda pilih saat berkunjung ke bandung. Untuk lebih jelasnya, di bawah ini ada beberapa restoran mewah yang tidak boleh dilewatkan begitu saja.
The 18 Restaurant and Lounge
Untuk anda yang ingin sekali menikmati sajian makan malam mewah di daerah Bandung, maka anda tidak boleh melewatkan restoran yang satu ini, yaitu 18th Restaurant and Lounge. Restoran ini sendiri merupakan tempat yang wajib anda kunjungi. Mengapa demikian? Hal ini dikarenakan restoran ini menawarkan hidangan yang sangat lezat dengan pemandangan malam di sekitar kota Bandung yang sangat indah. Terletak di Trans Luxury Hotel, tepatnya di lantai atas, tentunya spot ini merupakan lokasi yang sangat populer untuk acara-acara khusus.
Welfed – Gedong Putih Lembang
Ya, pastinya restoran fine dining sangat mengutamakan atmosfer kemewahan. Tidak hanya itu saja, hal ini juga mencakup menu makanan, pelayanan, hingga penataan mejanya. Nah, tentunya anda bisa mendapatkannya di Welfed. Welfed sendiri merupakan restoran yang menawarkan menu bergaya Eropa yang sangat lezat di lidah. Sambil menyantap makanan, anda bisa menikmati udara segar di sekitarnya. Dapat dikatakan bahwa Welfed merupakan tambahan spot yang santai yang terletak di industri kuliner Bandung. Menawarkan tempat duduk terbuka, tentunya memungkinkan udara melewati dengan mudah serta membawa aroma kelezatan di setiap sudut restoran.
Belle Vue
Berlokasi di GH Universal Hotel Bandung, tentunya restoran yang satu ini juga akan memberikan pengalaman bersantap yang mewah dengan nuansa interior yang berkelas dan anggun. Meja-meja yang tertutup dengan bunga-bunga indah tentunya menawarkan kemewahan tersendiri. Restoran ini sendiri menawarkan berbagai kuliner khas Eropa terutama dari Italia dan Prancis. Kedua negara ini menawarkan menu yang terkenal kelezatannya. Desain dari restoran ini menyesuaikan dengan konsep zaman renaissance Eropa yang sangat unik, antik, dan megah.
Nah, menu-menu apa saja yang bisa anda coba di restoran ini? Mulai dari pizza, dessert, appetizer, salad, hingga soup, semuanya ada di sini. Spicy grilled chicken wings merupakan menu favorit yang harus dicoba. Menu ini sendiri disajikan di atas piring berupa sayap ayam yang dagingnya begitu empuk serta sangat mudah mengelupas dari tulangnya. Dengan rasa bumbu yang pedas manis yang sangat khas Belle Vue. Selain itu, jangan lupa untuk mencoba escargot vol au vent. Snack ala Prancis ini berasal dari potongan puff pastry yang begitu cocok di mulut. Menawarkan tekstur kenyal yang sangat cocok di lidah anda.
Feast Restaurant
Dengan nama seperti Feast, tentunya pengunjung akan mengharap hidangan yang lezat dan anda tidak akan kecewa dengan restoran yang satu ini. Feast Restaurant merupakan salah satu restoran halal yang sangat disukai di Bandung. Restoran ini tidak hanya menyajikan berbagai hidangan lokal saja, namun juga hidangan internasional dengan suasana yang santai. Menawarkan tata ruang terbuka, tentunya restoran ini merupakan tempat yang sangat cocok untuk pertemuan keluarga yang akrab, jamuan makan malam perusahaan, hingga dinner romantis dengan sang kekasih.
Purnawarman Restaurant
Ketika anda sedang berada di hotel Hilton Bandung, maka anda harus mengunjungi Purnawarman Restaurant yang menawarkan kemewahan menakjubkan. Tentunya anda bisa menikmatinya bersama orang tersayang sambil melihat keanggunan hotel Hilton. Untuk sajian yang ditawarkan adalah campuran antara masakan Eropa dan Asia yang pastinya akan membuat anda puas.
Untuk anda yang baru pertama kali ke Bandung, dan ingin mengunjungi berbagai restoran fine dining di atas, maka anda tidak perlu kebingungan lagi mencarinya. Restoran di Bandung pada Traveloka App bisa menjadi pilihan terbaik untuk anda lakukan. Tentunya anda akan direkomendasikan restoran fine dining terbaik yang pastinya dengan makanan yang lezat dan pelayanan memuaskan. Nah, tunggu apalagi, untuk anda yang masih ragu, segera buka sekarang aplikasi Traveloka untuk membuktikannya.
Jangan lupa baca juga artikel menarik lainnya diantaranya : Tempat wisata di Jawa Tengah